Pemain baru industri otomotif di Indonesia, yakni Neta yang berada di bawah naungan PT Neta Auto Indonesia (NETA) mempertegas komitmen kehadirannya dengan memberi garansi seumur hidup untuk 2.024 konsumen pertama Neta V. Managing Director Neta Auto Indonesia Jason Ding, mengatakan melihat animo masyarakat yang luar biasa terhadap mobil listrik khususnya untuk Neta V, perusahaan ingin memberikan apresiasi kepada konsumen maupun calon konsumen. "Khusus untuk 2.024 konsumen pertama, kami akan menjamin garansi seumur hidup untuk beberapa komponen utama yang ada pada unit Neta V khususnya pada baterai. Melalui garansi ini kami ingin meningkatkan kepercayaan masyarakat untuk memiliki mobil listrik yang ramah lingkungan tanpa rasa cemas terkait isu umur baterai bagi calon konsumen," tutur Jason Ding, Rabu (6/12/2023).
Garansi yang diberikan NETA khusus untuk 2.024 konsumen pertama terhitung dari mereka yang melakukan pembelian unit Neta V sejak GIIAS 2023. Selain itu, Neta juga memberikan tambahan 1 tahun periode gratis biaya perawatan berkala di bengkel resmi yang meliputi jasa, spare parts dan material lainnya menjadi 5 tahun atau dengan jarak tempuh 50.000 Km. Menjelang akhir tahun, NETA juga memberikan tambahan promo menguntungkan bagi 1.000 konsumen pertama.
NETA Bakal Beri Garansi Baterai Seumur Hidup untuk 2.024 Konsumen Pertama Neta V Cekut dalam Bahasa Gaul Artinya Apa? Istilah Kekinian di TikTok dan Media Sosial Lainnya Neta V Langsung Ganti Suspensi Sebelum Dikirim ke Konsumen, Ini Sebabnya
Cringe Viral Usai Debat Cawapres, Berikut Arti Kata Cringe dan Cringe Artinya Bahasa Gaul Arti Kata Women Support Women, Bahasa Gaul Viral di Medsos, Pernah Digaungkan Bunga Citra Lestari Apa Arti Jokes Rizz, Istilah Viral di TikTok? Kata Ini Sering Dipakai Netizen di Berbagai Medsos
Elektabilitas Paslon Berubah Jelang Pencoblosan Menurut Hasil Survei Capres 2024 Terbaru Hari Ini Halaman 4 Dimana setiap pembelian di dealer resmi, konsumen berkesempatan mendapatkan gratis saldo PLN hingga total Rp 2,5 juta atau setara dengan 1.000 KW. "Selain menawarkan kendaraan yang tepat guna dengan teknologi ramah lingkungan, kami juga ingin memberikan kemudahan bagi konsumen untuk memiliki kendaraan listrik impiannya. Kami berharap melalui program yang kami tawarkan ini dapat menjadi solusi dan meningkatkan kepercayaan konsumen untuk beralih kepada mobil listrik," ucap Jason Ding.